[Review] Indomie Real Meat Rasa Rendang

1:02:00 PM Delyanet 2 Comments

Assalamu'alaikum!

Hai! Buat teman-teman pencinta mie (termasuk mie instan), kali ini saya akan review tentang mie instan baru keluaran dari produsen mie instan ternama, Indomie, nih. Apalagi kalau bukan Indomie Real Meat. Untuk varian rasa, mie goreng ini punya 2 varian rasa yaitu rasa rendang daging (beef rendang) dan rasa ayam jamur (chicken mushroom). Tapi untuk kali ini, saya akan me-review yang rasa rendang saja.

[Review] Indomie Real Meat Rasa Rendang
Indomie Goreng Real Meat Rasa Rendang

Katanya sih, ada potongan daging asli pada setiap porsi Indomie Real Meat. Hmm, sepertinya sekarang sedang tren ya, mie instan yang begini. Apakah Indomie Real Meat benar-benar akan memberikan potongan daging asli? Mari kita lihat...

Kemasan

[Review] Indomie Real Meat Rasa Rendang

Kemasan Indomie real meat ini cukup mewah. Mie kering dibungkus dalam plastik yang dimasukkan ke dalam kotak bersama dengan bumbu pasta. Kotaknya berwarna ungu. Di luar kotak dibungkus plastik tipis sebagai segel produk. Sampahnya lumayan. *eh :p

Kotak cukup informatif. Deskripsi produk, komposisi, nilai gizi, cara penyajian, label halal dari MUI, tanggal kadaluarsa, layanan konsumen, dsb tercetak dengan jelas. 

Harga

Di swalayan langganan, mie goreng instan ini harganya sekitar 7.500-an (harga per Agustus 2016).

Kesan Setelah Mencoba

Setelah dimasak sesuai instruksi pada kemasan, hasil mie adalah seperti ini. 

[Review] Indomie Real Meat Rasa Rendang
Maaf, pencahayaan kurang baik dan posisi sendok kurang eye-catchy
Tekstur mie goreng instan Indomie Real Meat ini agak mirip dengan mie goreng keriting-nya indomie: potongan mie agak gepeng daripada mie instan Indomie yang biasa (tapi kayaknya tidak sekeriting mie keriting sih. Hehe. Lupa, sudah lama tidak makan mie keriting). Bumbu mie real meat berbentuk pasta kental yang ada potongan dagingnya. Dagingnya memang asli, sih. Tapi potongannya kecil dan jumlahnya sedikit. Aromanya juga apa ya, saya nggak suka.. -_-

Oh ya, satu lagi. Selain potongan daging, di pasta juga ada kacang merahnya. Jumlah kacang merah ini lumayan banyak, jauh lebih banyak dari daging. Yang mengejutkan itu, kacang merahnya asiiiin sekali!! xp Entahlah, mungkin karena terlalu lama terendam dalam pastanya atau gimana. Yang pasti ini bikin saya sakit kepala. Kalau potongan dagingnya sih tidak asin, tapi ya gitu deh. :3

Lain-lain

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, produk ini insyaallah halal. Apa lagi ya, hmm, kayaknya belum ada catatan lain.

Overview

Kelebihan

- Halal
- Potongan dagingnya asli

Kekurangan

- Harga lebih mahal daripada mie instan biasa
- Kemasan kurang ramah lingkungan
- Citarasa kurang memuaskan, aroma mengganggu, daging sedikit, kacang merah sangat asin

Mau coba lagi?

Mungkin tidak.

Sekian dulu review jujur dari saya tentang Indomie Real Meat Rasa Rendang. Semoga bermanfaat ya.

You Might Also Like

2 comments:

  1. aaaaa... setelah nyoba langsung, ternyata banyak kacang merah nya . Aromanya pun tidak membuat bersemangat untuk makan.. berbeda sekali dengan indomie goreng yang original ;D
    Final Verdict : 4/10 never again!

    ReplyDelete

Komentar DIMODERASI. Tidak cocok untuk spammer.

Dimohon untuk TIDAK meninggalkan link hidup. Silakan tanamkan link dengan memilih opsi name/url.

<3 <3 <3